Kiat Cara Menuai Impresi Positif Kerja | Wanita

0
___________________________________________________


INSPIRATIFWANITA.com - Disadari atau tidak, salah satu kunci sukses dalam berkarier terletak pada cara Anda memperlakukan orang lain secara tulus dan jujur. Hal yang demikian memang tak mudah untuk dilakukan, tetapi tak ada salahnya untuk diupayakan. Percayalah Anda tak akan dirugikan waktu ataupun harga diri. Berikut uraiannya.

Bersemangatlah
Mengingat tenggat waktu untuk sebuah proyek semakin dekat, akhirnya Anda merasa malas untuk berangkat kerja. Hal yang sama sering dialami oleh banyak orang di luar sana. Namun, tahukah Anda bahwa sikap yang demikian bisa mempengaruhi penilaian orang terhadap kinerja Anda?

Rasa malas dan berat hati untuk menyelesaikan pekerjaan, bisa menular pada rekan kerja lainnya. Jika tak ingin dicap sebagai “virus”, siasatilah rasa malas tersebut dengan melakukan hal-hal yang Anda suka, seperti misalnya menonton video lucu di Youtube, membaca artikel unik, dan sebagainya. Saat pikiran dan tubuh kembali segar, alihkan perhatian Anda pada penyelesaian pekerjaan. Bangkitkanlah semangat untuk menciptakan citra diri sebagai orang yang selalu memberikan kesan positif pada orang lain.

Jujur
Kejujuran bukan hanya sebatas perilaku dan ucapan, tapi juga bahasa tubuh. Salah satunya, senyum yang jujur. Perlu Anda ketahui bahwa senyum palsu adalah sebuah tanda kelemahan. Alih-alih menebar senyum palsu di wajah, simpan saja senyum Anda untuk hal-hal yang memang bisa membuat Anda tersenyum dengan tulus dan jujur. Ini akan membuat orang menghargai senyum cantik Anda.

Terbuka
Terbukalah dalam mendengarkan pendapat yang dikatakan orang lain tentang ide atau sikap Anda. Jangan merasa takut untuk mendengar masukan dan hal-hal baru dari orang di sekitar. Ingat, Anda tidak bekerja sendirian. Cara ini akan merangsang dan membuka komunikasi yang lancar sekaligus mendapatkan rasa hormat dari orang lain di sekitar Anda.

Hormatilah Orang Lain
Mereka yang menuai impresi positif dari orang sekitarnya adalah orang yang menghormati ide dan masukan dari orang lain, baik secara lisan atau bahasa tubuh. Saat orang berbicara dengan Anda, fokuskan perhatian dan waktu Anda pada lawan bicara, hormatilah orang lain seperti menghormati diri sendiri.







Sumber : GALTime
Penulis : Via Pramushinta
Editor : Agung Priyo Utomo

___________________________________________________

Post a Comment

 
Top