___________________________________________________________________
Perempuan pada umumnya lebih percaya diri mengenakan busana dengan dua warna dalam satu penampilan. Alasannya, karena tidak ingin norak dan salah kostum. Namun, benarkah paduan tiga atau empat warna yang berbeda dalam satu tampilan itu berlebihan? Tidak selalu begitu, asalkan Anda cerdas memadukannya.
1. Manfaatkan aksesori
Jika tiga warna dalam satu tampilan terasa berlebihan, bisa disiasati dengan mengenakan aksesori. Pilih aksesori dengan warna yang berbeda, tetapi senada. Misalnya dengan menggunakan atasan dan bawahan beda warna (putih biru), maka tambahkan aksesori seperti tas tangan atau clutch berwarna merah.
2. Bermain motif
Langkah paling mudah memadukan beberapa warna berbeda dalam satu tampilan adalah mengakalinya dengan motif. Pilihlah atasan dengan motif ragam warna, kemudian padukan dengan bawahan yang sesuai. Nah, supaya penampilan tampak selaras, maka pilihlah warna bawahan dari salah satu warna yang ada di dalam motif tersebut.
3. Kombinasi hitam atau putih
Hitam dan putih adalah warna yang paling mudah dipadupadankan. Segala warna tampak menawan bila dipadukan dengan hitam atau putih.
Sumber : Teen Vogue
Penulis : Fadhla Audina
Edito : Agung Priyo Utomo
Post a Comment